Apakah keunggulan kelapa sawit pelepah panjang? Budidaya tanaman kelapa sawit sangat diminati di Indonesia. Banyak petani kita yang berlomba-lomba memelihara pohon penghasil CPO (Crude Palm Oil) ini. Lahan-lahan pertanian pun disulap sedemikian rupa menjadi kebun kelapa sawit. Kondisi tersebut lantas dengan mudah membuat Negara Indonesia sebagai penghasil CPO terbanyak di dunia. Bahkan jika dibandingkan dengan Malaysia, selisihnya bisa mencapai lebih dari 50 persen.
Ada banyak jenis tumbuhan kelapa sawit yang dibudidayakan oleh petani kita. Berdasarkan panjang pelepah yang dimilikinya, ada kelapa sawit pelepah pendek serta kelapa sawit pelepah panjang. Perbedaan antara kedua jenis tanaman kelapa sawit tersebut hanya terletak pada ukuran pelepah yang dimilikinya. Kelapa sawit pelepah pendek mempunyai pelepah dengan panjang tidak lebih dari 6 m. Sedangkan ukuran pelepah yang dimiliki oleh kelapa sawit pelepah panjang adalah lebih dari 6 m.
Karena ukuran pelepah yang dimilikinya cukup panjang, maka tanaman kelapa sawit pelepah panjang harus ditanam dalam jarak tanam yang ideal yaitu 8 x 9 m. Hal ini berguna supaya pertumbuhan pelepah tetap normal dan tidak saling bersenggolan. Jika dibandingkan dengan kelapa sawit pelepah pendek, tanaman kelapa sawit pelepah panjang ini mempunyai beberapa keunggulan. Adapun keunggulan-keunggulan tersebut di antaranya :
Produksi Buah Sawit Melimpah
Keunggulan utama kelapa sawit pelepah panjang ialah produksi buahnya yang melimpah. Bahkan jika dibandingkan dengan kelapa sawit pelepah pendek, jenis tanaman kelapa sawit ini mampu menghasilkan buah yang lebih banyak. Penyebab utamanya tentu karena ukuran pelepahnya yang panjang memungkinkan tanaman ini bisa melakukan proses fotosintesis lebih maksimal. Maka buah yang mampu dihasilkannya pun lebih banyak.
Lapisan Daging Lebih Tebal
Kelapa sawit yang mempunyai pelepah berukuran panjang rata-rata mengandung lapisan daging (meskoarp) yang lebih tebal daripada kelapa sawit pelepah pendek. Hal tersebut muncul berkat dari banyaknya makanan yang bisa dibuat oleh pelepah tanaman ini dalam suatu waktu. Lapisan daging inilah yang memiliki kandungan minyak kelapa sawit. Dengan ukurannya yang lebih tebal maka buah kelapa sawit tadi akan menghasilkan CPO yang lebih melimpah.
Kandungan Minyak Lebih Tinggi
Apa yang dicari dari buah kelapa sawit? Tidak lain adalah kandungan minyak yang terdapat di dalamnya. Minyak kelapa sawit mentah ini begitu dicari karena mempunyai nilai ekonomis yang tinggi. CPO banyak digunakan sebagai bahan baku dalam perindustrian. Setiap buah sawit memang mempunyai kandungan minyak yang berbeda-beda dengan selisih yang tidak terlalu signifikan. Tetapi dalam jumlah yang banyak, selisih tersebut akan menjadi berlipat-lipat dan jaraknya bertambah jauh.
Tingkat Pertumbuhannya Lebih Cepat
Keunggulan lainnya yang dimiliki oleh kelapa sawit pelepah panjang ialah tingkat pertumbuhan yang dipunyainya lebih cepat. Tanaman ini mampu tumbuh tinggi, besar, dan menjulang dalam waktu yang relatif lebih singkat. Tanaman akan tumbuh subur serta mempunyai ketahanan yang sangat baik terhadap serangan hama dan penyakit. Risiko kematian bibit kelapa sawit pada masa awal penanaman pun bisa dibuat sekecil mungkin.
Komentar
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan cara yang sopan. jika ingin ikut berkontribusi silahkan hubungi kami.